Adobe Inc.

Adobe Inc.
Sebelumnya
Adobe Systems Incorporated (1982–2018)
Publik
Kode emiten
IndustriPerangkat lunak
DidirikanDesember 1982 (1982-12)
Mountain View, California, Amerika Serikat
PendiriJohn Warnock
Charles Geschke
Kantor
pusat
Adobe World Headquarters, ,
Amerika Serikat
Wilayah operasi
Seluruh dunia
Tokoh
kunci
ProdukDaftar produk Adobe
PendapatanKenaikan US$11,17 milyar (2019)
Kenaikan US$3,27 milyar (2019)
Kenaikan US$2,95 milyar (2019)
Total asetKenaikan US$20,76 milyar (2019)
Total ekuitasKenaikan US$10,53 milyar (2019)
Karyawan
22.635 (2020)
Situs webadobe.com
Catatan kaki / referensi
[1][2]

Adobe Inc. (/əˈdb/ ə-doh-bee) adalah sebuah perusahaan perangkat lunak komputer multinasional yang didaftarkan sebagai sebuah badan hukum di Delaware[3] dan berkantor pusat di San Jose, California. Sejak didirikan, Adobe fokus pada pembuatan perangkat lunak kreativitas dan multimedia, serta baru-baru ini berekspansi ke pembuatan perangkat lunak pemasaran digital. Adobe paling terkenal karena ekosistem perangkat lunak web Adobe Flash, perangkat lunak penyuntingan foto Photoshop, editor grafis vektor Adobe Illustrator, Acrobat Reader, Portable Document Format (PDF), dan Adobe Creative Suite, serta suksesornya, Adobe Creative Cloud.[4]

Adobe didirikan pada bulan Desember 1982[5] oleh John Warnock dan Charles Geschke setelah keluar dari Xerox PARC untuk mengembangkan dan menjual bahasa deskripsi halaman PostScript. Pada tahun 1985, Apple Computer melisensi PostScript untuk digunakan di pencetak LaserWriter, sehingga membantu dimulainya revolusi penerbitan meja.[6]

Hingga 2019, Adobe mempekerjakan lebih dari 21.000 orang di seluruh dunia,[5] dengan sekitar 40% di antaranya bekerja di San Jose.[7] Adobe pun memiliki sejumlah unit pengembangan besar di Amerika Serikat, yakni di Newton,[8] New York City, Minneapolis, Lehi, Seattle, Austin, dan San Francisco. Adobe juga memiliki unit pengembangan besar di Noida dan Bangalore di India.[9] Pada tanggal 15 September 2022, Adobe melakukan akuisisi figma dengan nilai sebesar Rp. 298 Triliun atau US$ 20 miliar.[10]

  1. ^ "Adobe Inc. 2019 Annual Report Form (10-K)". sec.gov. U.S. Securities and Exchange Commission. January 21, 2020. Diakses tanggal February 23, 2020. 
  2. ^ "Adobe Systems". Fortune. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-12-21. Diakses tanggal December 20, 2018. 
  3. ^ "EDGAR Search Results". www.sec.gov. Diakses tanggal May 13, 2020. 
  4. ^ Weber, Harrison (May 26, 2013). "Adobe Abandons Its Creative Suite to Focus on Creative Cloud". The Next Web. Diakses tanggal July 8, 2014. 
  5. ^ a b "Adobe Fast Facts" (PDF). April 16, 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal March 26, 2009. Diakses tanggal April 16, 2019. 
  6. ^ Edwards, Benj (April 27, 2010). "Four reasons the LaserWriter mattered". MacWorld. Diakses tanggal September 24, 2015. 
  7. ^ "ChartEXE: Market Data Aggregation Service". 
  8. ^ Donnelly, Julie (September 17, 2013). "Adobe dumps gleaming Waltham digs at a $20M loss". Boston Business Journal. Diakses tanggal May 17, 2017. 
  9. ^ Khosla, Varuni (July 5, 2017). "India's best companies to work for 2017: Here's why interns love Adobe Systems". The Economic Times. Diakses tanggal December 20, 2018. 
  10. ^ Sahril, Egi. "Figma di akuisisi Adobe Rp298 triliun". Gtech Insight. Diakses tanggal 17 September 2022. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne