Divisi subprovinsi

Divisi subprovinsi (Hanzi sederhana: 副省级; Hanzi tradisional: 副省級; Pinyin: fùshĕngjí xíngzhèngqū) (atau divisi wakil-provinsi) di Republik Rakyat Tiongkok sama seperti kota setingkat prefektur yang diatur oleh provinsi, tetapi dikelola secara independen terutama yang berkaitan dengan ekonomi dan hukum.

Divisi subprovinsi mirip dengan divisi tingkat prefektur, suatu unit administrasi yang biasanya terdiri dari kawasan perkotaan sebagai pusat utamanya dan daerah-daerah perdesaan yang jauh lebih besar karena terdiri dari banyak kota-kota yang lebih kecil, kota praja, dan desa.

Wali kota atau ketua divisi subprovinsi memiliki status yang sama dengan wakil gubernur provinsi. Statusnya di bawah munisipalitas yang independen dan setara dengan provinsi, tetapi di atas divisi tingkat prefektur reguler lainnya yang sepenuhnya dikendalikan oleh provinsi. Di hampir semua peta, divisi subprovinsi sering dianggap sama dengan ibu kota provinsi atau kota setingkat prefektur.


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne