Ngoko

Ngoko (aksara Jawa: ꦔꦺꦴꦏꦺꦴ, pengucapan bahasa Jawa: [ŋoko]) adalah salah satu tingkatan bahasa dalam bahasa Jawa. Bahasa ini menggunakan kata, awalan, dan akhiran ngoko. Contoh awalan ngoko adalah dak-, ko-, di-, sedangkan akhiran ngoko adalah -ku, -mu, -(n)é, dan -(k)aké. Banyak penggunaan bahasa Ngoko ke anggota keluarga seperti saudari dan orang tua, kecuali nenek dan kakek. Bahasa Ngoko digunakan untuk berbicara dengan teman sebaya, orang yang lebih muda, dan orang yang akrab.

Untuk penggunaan zaman sekarang, ada ngoko yang dianggap halus dan tidak halus. Jadi, ngoko dibagi menjadi dua: ngoko alus dan ngoko lugu. Dahulu, ngoko dibagi menjadi tiga: ngoko lugu, ngoko antya-basa, dan ngoko basa-antya.[1]

Ngoko merupakan bahasa dasar dalam bahasa Jawa. Dahulu, di atas tingkat ngoko ada madya, sedangkan krama ada di tingkat paling atas. Kini, di atas ngoko langsung krama.[2]

  1. ^ Suwadji 2013, hlm. 10-11.
  2. ^ Suwadji 2013, hlm. 13-14.

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne