Tirus

Pelabuhan Tirus

Tirus (bahasa Arab صور Ṣūr, Fenisia Ṣur, Ibrani צור Tzor, Ibrani Tiberias צר Ṣōr, Akkadia Ṣurru, Yunani Τύρος Týros, Latin Tyrus atau Tyros) adalah sebuah kota di Kegubernuran Selatan di Lebanon. Dengan berpenduduk 117.100 orang, Tirus mencuat keluar dari pantai Laut Tengah dan terletak sekitar 80 km di selatan Beirut. Nama kota ini berarti "batu karang".[1]

Tirus adalah kota Fenisia kuno dan tempat kelahiran legendaris Eropa dan Elissa (Dido). Kini kota ini adalah yang keempat terbesar di Lebanon.[2] Di kota ini juga terdapat salah satu pelabuhan utama negara ini yang dikenal oleh masyarakat setempat dalam bahasa Prancis sebagai Soûr. Tirus adalah tujuan populer di kalangan para wisatawan. Kota ini mempunyai banyak situs kuno, termasuk Hippodrome (pacuan kuda) Romawinya yang dimasukkan ke dalam daftar Situs Warisan Dunia UNESCO pada 1979 (Resolusi 459).[3]

  1. ^ (Bikai, P., "The Land of Tyre," dalam Joukowsky, M., The Heritage of Tyre, 1992, bab 2, hlm. 13)
  2. ^ Tyros
  3. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-03-11. Diakses tanggal 2007-07-29. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne