In God We Trust

Tulisan "IN GOD WE TRUST" dalam huruf kapital di muka belakang uang kertas AS$20

"In God We Trust" (kadangkala ditulis "In God we trust", bahasa Indonesia: Kepada Tuhan Kami Percaya) adalah semboyan resmi Amerika Serikat dan Florida.[1][2][3][4][5] Semboyan ini diadopsi oleh Kongres Amerika Serikat pada 1956 dan menggantikan E pluribus unum yang telah menjadi semboyan de facto sejak rancangan awal Segel Agung Amerika Serikat pada tahun 1776.[6]

Sementara penggunaan paling awal dari frasa ini dapat dilacak hingga pertengahan abad ke-19, asal-usul frasa ini sebagai semboyan politik digunakan semasa Perang Saudara Amerika, ketika para pendukung Negara Utara ingin menekankan keterikatan mereka kepada Tuhan dan meningkatkan moral.[7] Frasa yang ditulis dalam huruf kapital "IN GOD WE TRUST" pertama kali tertulis di uang logam 2 sen pada tahun 1864,[8] uang kertas sejak tahun 1957, dan beberapa prangko sejak tahun 1954. Undang-undang mengenai ini disahkan pada bulan Juli 1955 oleh resolusi bersama Kongres ke-84 dan disetujui Presiden Dwight Eisenhower mensyaratkan bahwa "In God We Trust" tampil di semua mata uang Amerika. Dua tahun kemudian, frasa ini digunakan di uang kertas untuk pertama kalinya, tepatnya sertifikat perak 1 dolar yang diperbarui yang mulai beredar pada 1 Oktober 1957.[8] Kongres ke-84 mengesahkan undang-undang yang menyatakan frasa ini sebagai semboyan nasional dan dan kemudian Presiden Dwight pada 30 Juli 1956 .[8][a] Beberapa negara bagian juga telah mengamanatkan atau mengizinkan penggunaan frasa ini di lembaga-lembaga negeri atau sekolah,[9][10] sementara Florida, Georgia, dan Mississippi telah memasukkan frasa ini dalam beberapa simbol negara bagian mereka. Semboyan ini juga telah digunakan dalam beberapa kasus di negara lain terutama pada uang logam yang beredar di Nikaragua.[11]

Semboyan ini tetap populer di kalangan warga Amerika Serikat. Menurut jajak pendapat bersama tahun 2003 oleh USA Today, CNN, dan Gallup, 90% warga Amerika Serikat mendukung pemuatan tulisan "In God We Trust" di uang logam Amerika Serikat serta jajak pendapat mahasiswa tahun 2019 oleh College Pulse menunjukkan bahwa 53% mahasiswa mendukung pemuatan frasa ini dalam mata uang.[12][13] Walau begitu, sejumlah pihak di Amerika Serikat merasa keberatan dengan penggunaan frasa itu dengan berpendapat bahwa muatan agama dalam frasa itu melanggar Klausa Pendirian Amendemen Pertama.[14] Mereka percaya bahwa frasa tersebut harus dihilangkan dari mata uang dan properti publik yang berujung kepada banyaknya tuntutan hukum. Argumen ini belum mengatasi doktrin penafsiran terhadap akomodasionisme yang memungkinkan pemerintah untuk mendukung pendirian agama selama mereka semua diperlakukan sama dan "deisme seremonial" yang menyatakan bahwa doa berulang-ulang dari entitas agama dalam hal-hal seremonial menanggalkan frase konotasi agama aslinya.[15] Mahkamah Agung New Hampshire serta Pengadilan Tinggi Federal Amerika Serikat untuk Wilayah Kedua, Keempat, Keenam, Kedelapan, Kesembilan, dan Kesepuluh bersama-sama menjunjung konstitusionalitas semboyan ini dalam berbagai keadaan. Mahkamah Agung telah membahas semboyan ini dalam catatan kaki tetapi tidak pernah secara langsung memutuskan kepatuhannya dengan Konstitusi.[16]

  1. ^ "H. CON. RES. 13" (PDF). United States Government Publishing Office. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2019-05-12. Diakses tanggal 2019-05-13. Reaffirming In God We Trust as the official motto of the United States 
  2. ^ "Title 36 – Patriotic and National Observances, Ceremonies, and Organizations". United States Government Publishing Office. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-05-12. Diakses tanggal 2019-05-12. §302. National motto "In God we trust" is the national motto. 
  3. ^ "36 U.S. Code § 302. National motto". Legal Information Institute. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-02-07. Diakses tanggal 2019-05-12. "In God we trust" is the national motto. 
  4. ^ "Florida State Motto In God We Trust". www.netstate.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-06-14. Diakses tanggal 2018-02-24. 
  5. ^ "State Motto". Florida Department of State. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-02-16. Diakses tanggal 2018-02-24. 
  6. ^ Bittker, Boris; Idleman, Scott; Ravitch, Frank (2015). Religion and the State in American Law. Cambridge University Press. hlm. 136. ISBN 9781107071827 – via Google Books. 
  7. ^ Lienesch, Michael (May 2019). ""In God We Trust:" The U.S. National Motto and the Contested Concept of Civil Religion". Religions (dalam bahasa Inggris). 10 (5): 340. doi:10.3390/rel10050340alt=Dapat diakses gratis. 
  8. ^ a b c "History of 'In God We Trust'". U.S. Department of the Treasury (dalam bahasa Inggris). 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-04-17. Diakses tanggal 2017-03-14. 
  9. ^ Kelley, Bryan. "'In God We Trust': Public School Displays of the National Motto". Education Commission of the States (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-05-25. 
  10. ^ "Display of National Motto in Public Schools" (PDF). National Conference of State Legislatures. September 2019. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2021-06-20. Diakses tanggal 2021-05-25. 
  11. ^ "Billetes y Monedas en Circulación". Central Bank of Nicaragua (dalam bahasa Spanyol). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-07-04. Diakses tanggal 2021-05-29. 
  12. ^ "USA TODAY/CNN/Gallup Poll results". USA Today. 2011. Diakses tanggal 2011-11-15. C. The inscription "In God We Trust" on U.S. coins; 2003 Sep 19–21; Approve 90; Disapprove 8; No opinion 2 
  13. ^ Kabbany-Fix, Jennifer; 2019 (2019-08-28). "Nearly half of college students believe 'In God We Trust' should be removed from U.S. currency: poll". The College Fix. Diakses tanggal 2021-05-24. 
  14. ^ "Atheist in battle to remove 'In God We Trust' from US currency". The Daily Telegraph. London. 2010-03-12. Diarsipkan dari versi asliPerlu langganan berbayar tanggal 2013-10-31. Diakses tanggal 2014-02-04. 
  15. ^ Drakeman, Donald L. (1991-01-01). Church-state Constitutional Issues: Making Sense of the Establishment Clause (dalam bahasa Inggris). Greenwood Press. ISBN 9780313276637. 
  16. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama :0


Kesalahan pengutipan: Ditemukan tag <ref> untuk kelompok bernama "lower-alpha", tapi tidak ditemukan tag <references group="lower-alpha"/> yang berkaitan


From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Nelliwinne